Aneka Resep Masakan Indonesia, Sederhana, Sehari-hari Seperti Resep Masakan Ayam, Resep Makanan, Resep Kue, Resep Masakan Nusantara

Resep Dessert Cake Blueberry Kukus Ala Café



Paduan cake kukus yang manis dan lebut dipadukan dengan asam blueberry pasti membuat menu penutup anda menjadi lebih segar. Yuk kita intip cara pembuatannya..




Bahan :
  • 250 gr mentega tawar
  • 175 gr gula bubuk
  • 2 sdt essens vanili
  • 2 butir telur ayam 
  • 150 gr susu cair
  • 12 buah blueberry segar
  • 250 gr tepung terigu serba guna, ayak bersama 1 ½ sdt baking powder
Saus vla :
  • 500 ml susu cair
  • 100 gr gula pasir
  • 2 kuning telur ayam, campur bersama 1 ½ tepug maizena
  • ¼ sdt garam
  • ¼ rum, jika anda suka

Cara Membuat
1.       Saus vla : didihkan susu dan gula, aduk hingga rata dan gula larut. Masukan campuran kuning telur dan maizena, aduk cepat hingga tercampur rata. Bubuhi garam dan rum. Aduk rata. Angkat. Sisihkan
2.      Kocok mentega, gula bubuk, dan essens vanili dengan menggunkan mixer hingga pucat. Masukan telur satu persatu sambil kocok terus hingga tercampur rata
3.      Tambahkan campuran terigu, aduk perlahan. Tuangi susu, aduk hingga tercampur rata (jangan terlalu lama karena akan mengakibatkan cake menjadi agak keras bila matang)
4.      Tuang satu sendok makan adonan ke dalam mangkuk kecil tahan panas atau mangkuk aluminium bervolume 150 ml yang sudah di olesi mentega hingga rata, taruh buah blueberry diatasnya, lalu tuang kembali adonan hingga penuh. Tutup Loyang dengan aluminium foil hingga benar-benar rapat
5.      Susun dalam dandang panas, kukus selama 35 menit hingga matang, angkat dan dinginkan
6.      Keluarka cake dari mangkuknya, atur diatas piring saji
7.      Sajikan dengan saus

Demikian proses pembuatan cake blueberry kukus dari resep ini. 

Namun dalam proses pembuatannya ada beberapa detail cukup penting yang harus dilakukan agar hasil cake dapat maksimal

Seperti..


Gunakan baking powder yang fresh dan belum kadaluarsa, jika anda tidak yakin dengan tanggal expired di kemasannya sebaiknya jangan digunakan. Baking powder dan baking soda merupakan booster utama cake yang kita buat agar mengembang sempurna, jadi gunakan yang berkualitas dan masih baik kondisinya.

pastikan telur dan gula dikocok hingga maksimal (ribbon stage), atau gula dan mentega dikocok hingga mengembang dan lembut. Tujuannya untuk memasukkan udara sebanyak-banyaknya di dalam adonan sehingga cake bisa mengembang dengan baik. Untuk cake standar jika dikocok dengan hand mixer membutuhkan sekitar minimal 10 menit. 

Namun jangan terpaku pada waktu ini karena beda mixer, beda kekuatan dan kemampuan serta berbeda waktu mengocoknya. Cake yang kurang bagus, ketika dingin, ukuranya akan menyusut

Panaskan dandang kukusan sebelum digunakan supaya panasnya stabil dan uap air banyak terkumpul. Gunakan api kecil untuk mengukus dan jangan membuka tutup dandang selama waktu pengukusan.

Tutup permukaan kukusan dengan kain lap bersih agar uap air bisa terserap oleh kain dan tidak jatuh ke permukaan kue. Air yang mengenai permukaan cake akan membuat cake berbercak-bercak pucat dan basah


Tags :

Related : Resep Dessert Cake Blueberry Kukus Ala Café